Cara Bluetooth Blackberry (BB)

Category:
Dasar Gaptek, entah sejak tahun berapa BB a.k.a BlackBerry masuk ke Indonesia namun aku baru diawal tahun 2012 sekarang tahu bagaimana cara ngirim file ke Blackberry.

ngirim ke blackberry bluetooth


Berawal dari pagi ini ada keinginan jepret beberapa gadget yang ada di rumah termasuk BB. Nah untuk mengambil foto BB maka diperlukan HP lain untuk menjepretnya trus file yang ada di HP lain itu dikirim ke BB via Bluetooth. Inilah awal mula aku mencoba menggunakan Bluetooth di BB, sebelumnya Bluetooth yang ada di blackberry ini sama sekali tidak terjamah. Pas dijamah eh aku gak bisa menggunakannya, #gaptek. Setelah seaarching di mbah Google baru ketemu caranya.

Cara Mengirim File ke Blackberry dengan Bluetooth
Perlu diketahui sobat, kirim mengirim file di Blackberry ini agak berbeda dengan kirim mengirim yang kita lakukan dengan HP lainnya. Biasanya kalau kita mau ngirim file dengan HP kan tinggal nyalakan Bluetooth di kedua belah pihak lalu send via bluetooth, beres.

Nah pas di BB ketika aku mencoba pagi tadi, ternyata selalu gagal, maklum aku gaptek dan sotoy, he. Di Blackberry ini apabila ingin mengirim file ke BB ternyata justru dari BB lah yang terlebih dahulu meminta file yang dikirim. caranya :

1. Masuk ke media, buka folder mana yang diinginkan untuk menerima file. Misalnya ingin mengirim Gambar = Masuk ke folder Gambar. Ingin mengirim musik = masuk ke folder musik.
2. Pilih menu lalu pilih "Terima Dg Bluetooth"
3. Lalu kirim deh Filenya dari perangkat lain via Bluetooth.
 

0 Responses to "Cara Bluetooth Blackberry (BB)"

Posting Komentar

Next Prev home