Sesuai namanya, rangkaian ini berfungsi sebagai switch on off waktu/timer. Cara kerja dari rangkaian ini adalah dengan menekan tombol P2 yang berfungsi sebagai switch on. Dengan ditekannya tombol P2 itu berarti C1 charge, dan karena C1 charge itu artinya input IC1c dan IC1d mendapatkan logika 0 (nol). Dan ketika tombol P1 ditekan ( di off kan ), input IC1a dan IC1b mendapatkan logika 1 (satu / mendekati Vcc) melalui R1 dan R2. rangkaian ini on tidak selamanya, karena rangkaian ini memanfaatkan charge dan discharge maka ketika elektron listrik yang ada pada C1 habis maka rangkaian ini akan off.
Catatan : untuk mengubah timer dari rangkaian ini dapat dilakukan dengan mengganti C1. Semakin besar nilai kapasitansi-nya (farad-nya) maka akan semakin lama pula rangkaian ini on. dan begitu pula sebaliknya.
Daftar komponen :
R1: 10MR2: 4K7
R3: 1K
C1: 220µF/ 25V
D1: LED
D2: 1N4148
IC1: 4011 Quad 2 Input NAND Gate CMos IC
Q1: BC337
0 Responses to "Rangkaian Timer Switch ON-OFF with NAND Gate"
Posting Komentar